Puisi: Resah di Antara Sorak dan Hampa
![]() |
Cahunsoedcom/Lechya Najwa Huda |
Di antara buku dan pena
Sorak sorai menggema hampa
Di tengah gemuruh, sunyi mengintai
Suara lantang, makna usai
Apatis menjalar, keadilan terbuang
Diskusi sepi, perjuangan menghilang
Suara rakyat menanti sahutan
Namun terkubur dalam kebisuan
Aku melangkah,
Menyusuri hampa yang kian merekah
Mengapa suara menggelegar tanpa makna?
Hak terenggut, keadilan pun sirna
Lupa? Tak peduli?
Diam bisu saat hak dirampas pergi
Bangkitlah! Jangan hanya bersorak,
Jadilah nyala dalam gelap pekat!
KEMBALIKANN KE AKTIFAN MAHASISWA FISIP!!
BalasHapusBERGERAK DAN BERDAMPAK!
HapusMERDEKAA!!!!
Hapus