Mahasiswa Harapkan Calon Wakil Dekan III FISIP yang Pro Mahasiswa
Purwokerto
– Cahunsoed.com, Kamis (12/02) Mahasiswa berharap siapapun wakil dekan III FISIP yang
terpilih senin (16/02) besok, dapat mengakomodir kepentingan mahasiswa. Wakil
dekan III sendiri memiliki kewenangan mengurus bidang kemahasiswaan. Salah satunya
Okky Mustofa, Demang SiAnak.
Ia
berharap, jika WD III FISIP yang terpilih akan mendukung berbagai kegiatan positif
mahasiswa. “Sing bener,” katanya. “Jangan menyulitkan UKM, terutama terkait
peminjaman ruang. Kalau tidak bisa (dipermudah)dibuat saja panggung kesenian.” (Baca: Kejari Periksa Pejabat Unsoed)
Hal
senada juga diungkapkan oleh Novita Sari, Hulubalang Rhizome. Ia berharap jika
nanti mahasiswa meminta transparansi dan keterbukaan anggaran, pihak dekanat
jangan mempersulitnya. Sedangkan Faishal Yanuar, Presidem BEM FISIP, mengatakan
mendukung WD III FISIP yang tidak mengeluarkan kebijakan yang represif. (Baca: Pembantu Dekan III Tidak Akui Wewenang Presidium FISIP)
“Untuk
keterbukaan dan transparansi anggaran, BEM FISIP siap bekerjasama dengan dengan
jajaran dekanat untuk membuat public
hiring,” katanya setelah acara pemaparan program kerja dan komitmen kerja
calon wakil dekan, hari ini di aula FISIP. (oL).
Posting Komentar untuk "Mahasiswa Harapkan Calon Wakil Dekan III FISIP yang Pro Mahasiswa"